KH. R As'ad Syamsul Arifin: Sang Resi "Khittah" 26
##plugins.themes.bootstrap3.article.main##
Abstract
Umat Islam Indonesia, khususnya warga Nahdlatul Ulama, tidak akan pernah melupakan seorang ulama besar dari Jawa Timur, tepatnya dari Sukorejo Banyuputih Situbondo, yaitu Almaghfur alaih KHR. As'ad Syamsul Arifin, pengasuh pesantren besar dengan ribuan santri dari berbagai penjuru nusantara, bahkan dari luar negeri seperti Malaysia, Brunei, dan sekitarnya.
Beliau adalah seorang ulama karismatik yang pengaruhnya tidak hanya dirasakan oleh para santrinya saja, tetapi juga meluas hingga pada masyarakat umum, terutama di Jawa Timur dan Pulau Madura. Bahkan, para pejabat baik di tingkat daerah maupun pusat, baik sipil maupun militer, tampak menyambut beliau dengan simpati dan hormat. Setiap harinya, di kediamannya tidak pernah sepi dari kunjungan para tamu dari berbagai daerah dan institusi, mulai dari ujung barat Indonesia hingga ujung timur Indonesia, dari kalangan rakyat biasa hingga pejabat tinggi negara.
##plugins.themes.bootstrap3.article.details##

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.